November 2024

Aborsi dan Pikiran Bawah Sadar

Sumber Gambar: Pavel Danilyuk_pexel

Aku senang mendengarkan argumentasi anakku tentang banyak hal. Salah satunya, kemarin kami diskusi tentang aborsi.

Aku yakin kalian sering mendengar kata ini dan paham tentang arti aborsi.

Kali ini aku mau bahas tentang efek aborsi terhadap pikiran bawah sadar janin dan efek pasca aborsi terhadap yang melakukannya dan pasangannya.

Ketika janin sudah terbentuk, maka pikiran bawah sadar janin sudah aktif. Janin juga mampu merasakan emosi  dari ibu dan bapaknya. Dan, ketika ibu dan bapaknya menolak kehadiran janin lewat pikiran dan ucapan, maka janin merasakan emosi tidak diinginkan. Janin merasa tertolak. (Gunawan, 2018). Di sisi lain, ketika upaya aborsi gagal, janin akan tumbuh menjadi anak yang tidak percaya diri, tidak punya hubungan yang dekat dengan orangtuanya.

Rasa bersalah, sedih, menyesal mungkin saja ada di pikiran bawah sadar ibu dan suami pasca aborsi.

Pikiran bawah sadar ini mungkin saja muncul sewaktu-waktu karena terpicu oleh situasi. Ketika perasaan ini tidak bisa hilang, dan terus menghantui, tentu saja akan mengganggu kehidupan orang yang melakukan aborsi dan pasangannya.

Berikut testimoni dari seorang ayah yang aku ambil dari psychologytoday.com:

I can’t describe the emptiness of the fatherhood lost. The loss of honor and self-respect in skirting my responsibility to be a father, not to mention the taking of my own child’s life, is a very heavy burden indeed.

(Twenty-eight years post-abortion)

Semua yang aku ceritakan ini, merupakan realita yang terjadi dan diceritakan klien di ruang terapi. Oleh karena itu, seorang terapis yang melaksanakan hipnoterapi, harus melakukan pendekatan empati dengan detached compassion (ini sudah aku bahas beberapa waktu lalu).

Aku paham topik aborsi ini lumayan sensitif untuk dibahas. Aku cuma mau ibu hamil dan suaminya aware akan pikiran, tindakan dan ucapan karena semuanya itu berdampak dalam kehidupan.

Love,

Susiana Samsoedin, M.Pd. CHt®

Sumber:

Gunawan, Adi W. Sumber-Sumber Emosi. 2018. https://www.adiwgunawan.com/news/sumber-sumber-emosi

Lamia, Mary C. The Silent, Post-Abortion Grief of Men. September 30, 2022. https://www.psychologytoday.com/intl/blog/intense-emotions-and-strong-feelings/202209/the-silent-post-abortion-grief-of-men.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *